oleh

Ajax Resmi Ajukan Tawaran Beli Luis Suarez

Ajax Amsterdam dikabarkan telah mengajukan tawaran ke Barcelona untuk membawa pulang kembali Luis Suarez. Minat Ajax untuk memulangkan Suarez setelah Barcelona mengumumkan akan melakukan cuci sejumlah pemain.

Nah, salah satu pemain yang disebut-sebut bakal dijual Barcelona adalah Suarez. Pada musim 2019/2020, Suarez sebenarnya tampil cukup bagus. Namun, cedera yang dialaminya pada Januari silam membuat ia harus absen di beberapa laga penting.

Menurut laporan El Chiringuito, Ajax adalah salah satu klub yang serius dalam memburu tanda tangan Suarez. Bahkan, raksasa Eredivisie itu telah mengajukan tawaran senilai 15 juta euro atau sekitar Rp262 miliar kepada Azulgrana.

Diketahui, Suarez pernah berseragam Ajax selama empat musim pada tahun 2007 hingga 2011. Selama membela Ajax, pemain asal Uruguay itu tampil luar biasa dengan mencetak 111 gol dari 159 laga.

Akan tetapi, hingga saat ini, Barcelona belum memberikan jawaban terkait tawaran dari Ajax. Meskipun, El Barca telah memastikan bahwa pihaknya ingin melakukan perombakan dalam skala besar di musim depan.

Pada musim lalu, Suarez tidak tampil begitu ganas bersama Barcelona. Ia hanya mencatatkan 21 gol dari 36 penampilannya di semua kompetisi.

Komentar

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan.