Site icon KORANPEDIA

Pirlo Butuh Penyerang, Juventus Incar Alexandre Lacazette

Kabar mengejutkan datang dari klub raksasa Italia, Juventus. Juara bertahan Serie A tersebut dilaporkan hendak merekrut salah satu pemain penting Arsenal, Alexandre Lacazette.

Juventus sedang memulai langkah baru mulai musim 2020/21 mendatang. Ya, mereka akan mengarungi berbagai kompetisi bergengsi bersama pelatih baru yang memiliki pengalaman minim, Andrea Pirlo.

Tidak ada yang bisa menyangsikan perjalanan karir Pirlo sebagai seorang pemain. Namun, publik patut meragukan kualitasnya karena Pirlo belum pernah memperkuat satu klub sebagai pelatih.

Ia ditunjuk sebagai pengganti Maurizio Sarri yang dipecat oleh manajemen. Keputusan ini juga membuat publik terkejut karena sebelumnya Juventus selalu menegaskan bahwa Sarri akan dipertahankan.

Tugas pertama Pirlo di Juventus adalah merekrut pemain yang dibutuhkan untuk menjalankan strateginya. Salah satunya, seperti yang dikabarkan oleh the Atheltic, adalah Lacazette.

Pemain berkebangsaan Prancis tersebut masih dianggap sebagai salah satu bagian penting dalam skuat Arsenal, kendati kerap kalah saing dengan Eddie Nketiah. Ia mencatatkan 12 gol dan 17 assist dari 39 penampilan di musim ini.

The Athletic memaparkan kalau Arsenal siap melepas pria berusia 29 tahun tersebut seharga 35 juta euro. Namun mereka terbuka dengan opsi pertukaran pemain yang saat ini menjadi tujuan utama Juventus dalan bursa transfer.

Juventus sendiri memiliki dua pemain yang diyakini bisa membuat Mikel Arteta selaku pelatih Arsenal tertarik. Kedua pemain tersebut adalah Douglas Costa serta bek yang musim lalu dipinjamkan ke Genoa, Cristian Romero.

Lacazette bisa menjadi pengganti yang sepadan untuk Gonzalo Higuain. Menurut beberapa kabar, Bianconeri berniat untuk mencarikan klub baru buat penyerang berkebangsaan Argentina itu.

Juventus sendiri sudah berupaya melepas Higuain sejak musim 2018/19 kemarin. Sayangnya, hanya Chelsea dan AC Milan yang bersedia menampungnya di sepanjang musim tersebut, itupun sebagai pinjaman.

Sarri, yang pernah melatihnya di Napoli, berupaya untuk membangkitkan kembali performanya namun gagal. Pemain berusia 32 tahun tersebut hanya mampu mengantongi 11 gol dan delapan assist pada musim ini.

Exit mobile version