Manchester City asuhan Pep Guardiola dikabarkan sedang mempertimbangkan untuk mendatangkan bek Sevilla Jules Kounde, sebagai alternatif potensial jika batal memboyong bintang Napoli Kalidou Koulibaly.
City telah banyak dikaitkan dengan kepindahan pemain Timnas Senegal Koulibaly pada jendela transfer musim panas tahun ini, namun dengan keharusan membayar kepada Napoli lebih dari 70 juta euro, Guardiola sekarang mencari alternatif lain.
Laporan dari Daily Mail yang dikutip Football Espana mengklaim Guardiola kini mengalihkan perhatiannya ke Kounde sebagai opsi.
Namun, langkah City hampir dapat dipastikan tidak akan berjalan mulus, karena dikabarkan mantan klubnya Barcelona dikabarkan meminati Timnas Prancis U-21 tersebut.
Barcelona dilaporkan menyoroti mantan bek tengah Bordeaux itu sebagai pengganti jangka panjang Gerard Pique di Katalon, dengan City ingin dia bermitra dengan sesama pemain Prancis Aymeric Laporte di Stadion Etihad.
Kounde bergabung dengan tim asuhan Julen Lopetegui pada awal musim 2019–2020 dari Bordeaux dalam kesepakatan 25 juta euro.
Sevilla disebut-sebut meghendaki 35 juta euro dari pelepasan pemain tersebut dari Stadion Ramon Sanchez Pizjuan sebelum jendela transfer ditutup.
Komentar